-->

Otak Kiri dan Otak Kanan

Dengan artikel yang satu ini, Anda akan lebih jelas, tentang otak kiri dan kanan. Juga, ada tugas untuk Anda setelah selesai membaca artikel ini, saya tidak minta apa-apa, hanya yang perlu Anda lakukan adalah Anda memberi penilaian pada diri Anda sendiri.

Komputer mempunyai prosesor, sedangkan manusia mempunyai otak. Otak manusia terdiri lebih dari 100 miliar saraf yang masing-masing terkait dengan 10 ribu saraf lain. Otak adalah organ tubuh vital yang merupakan pusat pengendali sistem saraf pusat.

Belahan otak besar (selebrum) manusia bisa di bagi menjadi  belahan (hemisfer) otak kiri dan belahan otak kanan. Keduanya di batasi dengan celah longitudinal. Kedua belahan otak ini mempunyai fungsi yang berbeda. Dan dominan otak kanan atau kiri sangat menentukan karakter seseorang.  Kedua belahan ini berfungsi silang, artinya. Jika seseorang dominan otak kanan, kekuatan anggota tubuhnya adalah sebelah kanan dan aktif dengan bagian tubuh kiri /kidal. Sebaliknya, jika seseorang yang dominan otak kiri, maka kekuatan tubuhnya adalah di bagian kanan, dan aktif dengan bagian tubuh kanan.

Fungsi  Otak Kanan dan Otak Kiri

Otak kanan  berfungsi dalam perkembangan kecerdasan emosi atau  emotional quotient (EQ). Misalnya pengendalian emosi dan sosialisasi, komunikasi, interaksi dengan manusia  lain. Kemampuan intuitif, kemampuan merasakan, memadukan, dan ekspresi tubuh, seperti menyanyi, menari, dan melukis juga kemampuan yang menggunakan fungsi otak kanan.

Sedangkan otak kiri berfungsi dalam hal-hal yang berhubungan dengan logika, rasio, kemampuan menulis dan membaca, kemampuan matematika juga menggunakan otak kiri ini. Secara keseluruhan bisa di simpulkan otak kiri merupakan pengendali intelligence quotient (IQ) yitu kecerdasan yang berhubungan dengan belajar.  Daya ingat otak bagian ini juga bersifat jangka pendek.

Otak kanan atau otak kirikah anda?

Setelah membaca uraian saya ini coba tentukan, apakah Anda dominan otak kanan atau dominan otak kiri? Otak kanan dan kiri  mempunyai fungsi yang berbeda, keduanya mempunyai kelebihannya masing-masing.  Akan tetapi, menurut para ahli, sebagian besar orang di dunia hidup dengan lebih mengandalkan otak kirinya.

Para pengguna otak kiri pada umumnya lebih kuat dalam matematika. Karena otak berfungsi silang, maka mereka cenderung memiliki telinga kanan lebih tajam, kaki dan tangan kanannya juga lebih kuat daripada tangan dan kaki kirinya. Demikian juga sebaliknya dengan pengguna otak kanan. Nah, otak kiri atau kanankah anda?

Jika dua orang yang mempunyai dominansi otak kanan dan kiri berbeda (satu orang dominan otak kanan dan satu orang lainnya dominan otak kiri) di beri beberapa kasus, orang dengan dominansi otak kanan akan mulai bekerja tanpa melalui instruksi manual. Sedangkan individu dengan dominansi otak kiri akan melakukannya melalui manual, memahami konsep, baru kemudian menangani kasus tersebut. Orang yang dominan otak kanan mungkin akan lebih cepat menyelesaikan kasus-kasus tersebut, karena dia bergerak langsung. Tapi mungkin juga dia lebiah lama, karena tindakannya terkesan kurang perhitungan matang, ceroboh, ahirnya gagal, dan dia mencoba cara lain. Sampai disini apakah Anda sudah bisa menentukan dominan otak Anda, otak kiri atau kanankah anda?

Ok, satu lagi. Ada cara mudah untuk mengetahui seseorang menggunakan sisi otak bagian mana yang lebih dominan yaitu dengan cara mengintip dari tata letak ruangan kerja atau cukup melihat meja kerjanya. Bila seseorang dominan menggunakan otak kanan,  maka dia terbiasa dengan menempatkan barang sembarangan dan kelihatan berantakan, meski begitu dia mengetahui dengan pasti di mana letak barang-barang yang dicari serta apa yang saat itu sedang dikerjakan. Sebab, mereka yang lebih banyak menggunakan otak kanan, proses berpikirnya paralel, sedangkan pengguna otak kiri cara berpikirnya serial.

0 Response to "Otak Kiri dan Otak Kanan"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel