-->

Setelah Sebelumnya Kandas, Pemkab Barru Akhirnya Kembali Raih WTP

Seteah Sebelumnya Kandas, Pemkab Barru Akhirnya Kembali Raih WTP - Pemerintah Kabupaten Barru kembali meraih predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) Perwakilan Sulsel setelah sebelumnya kandas di Tahun 2015 lalu.

Plt. Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si saat menerima predikat WTP di Aula Kantor BPK RI perwakilan Sulsel, Jl AP Pettarani, Makassar, Senin (29/5/2017).

Predikat opini Wajar Tanpa Pengecualiaan (WTP) yang diterima Pemkab Barru itu berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Keuangan Pemkab Barru tahun anggaran 2016.

Penyerahan predikat WTP digelar di Aula Kantor BPK RI perwakilan Sulsel, Jl AP Pettarani, Makassar, Senin (29/5/2017).

Usai menerima penghargaan itu, Plt. Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si mengatakan, opini WTP yang diberikan oleh BPK menunjukkan kriteria pengelolaan laporan keuangan daerah sudah sesuai dengan kepatutan.

"Ini juga menunjukkan sistem pengendalian internal kita sudah berjalan dengan baik tapi ke depan tetap akan perlu adanya peningkatan," kata Suardi Saleh.

Mantan Kepala Bappeda Kabupaten Pinrang ini juga menjelaskan WTP yang diperoleh Barru kali ini adalah  yang ketiga kalinya yakni WTP 2013 , WTP 2014 dan  WTP 2016. Menurutnya  dengan diperolehnya WTP tahun ini merupakan suatu prestasi yang membanggakan. Pasalnya tahun 2015 lalu  keinginan daerah ini untuk merebut WTP terpaksa harus kandas setelah Badan Pemeriksa Keuangan(BPK) menerbitkan resume hasil audit yang menilai keuangan Pemkab Barru dalam Posisi Tidak Wajar.

Mendapatkan WTP kata Suardi Saleh bukan pekerjaan mudah akan tetapi butuh kerja keras/ komitmen dan keseriusan pemerintah daerah beserta jajarannya ,DPRD dan seluruh elemen yang ada dalam mewujudkan laporan keuangan sesuai yang dipersyaratkan oleh BPK. (MA)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel