-->

Tutorial Cara Memindahkan Kontak BBM Ke Smartphone Android Terbaru

Tutorial Cara Memindahkan Kontak BBM Ke Smartphone Android Terbaru - BlackBerry Messenger, disingkat BBM, adalah aplikasi pengirim pesan instan yang disediakan untuk para pengguna perangkat BlackBerry. Aplikasi ini mengadopsi kemampuan fitur atau aktivitas yang populer di kalangan pengguna perangkat telepon genggam. Contohnya fitur di aplikasi Google Maps atau Yahoo Messenger hingga aktivitas dengan Facebook atau Twitter. Semuanya bisa didapatkan oleh pengguna perangkat BlackBerry pada aplikasi ini. BlackBerry Messenger merupakan salah satu keunggulan dari penggunaan perangkat BlackBerry selain layanan Push Mail. Layanan Messenger ini dibuat khusus bagi pemilik BlackBerry dan dirancang khusus untuk berkomunikasi di antara pengguna. Cara menggunakan BlackBerry Messenger adalah dengan penghubung nomor PIN yang juga eksklusif dimiliki masing-masing perangkat BlackBerry.

 
Tutorial Cara Memindahkan Kontak BBM Ke Smartphone Android Terbaru
Tutorial Cara Memindahkan Kontak BBM Ke Smartphone Android Terbaru

Memindahkan Kontak BBM ke Smartphone Android adalah hal yang pertama yang mungkin anda lakukan ketika berganti ponsel dari sebelumnya yang menggunakan Blackberry dan kini menggunakan HP Android. Tentu saja kita tidak mau kehilangan puluhan bahkan ratusan kontak yang berharga pada Hp lama kita bukan ?

Ada beberapa cara praktis dan mudah untuk memindahkan kontak teman bbm dari hp Blackberry, iPhone , atau nokia windows phone ke hp Android tanpa harus invite ulang satu persatu. Anda juga tidak perlu menggunakan dan mendownload aplikasi yang aneh-aneh untuk memindahkan kontak bbm, berikut ini caranya :

Memindahkan Kontak BBM ke Smartphone Android dengan BB ID

Cara yang ini memang paling mudah bisa anda coba yaitu mengingat email dan password akun blackberry yang lama.
  1. Download dan install aplikasi BBM di Hp Android
  2. Lalu login menggunakan email dan password Blackberry ID lama anda
  3. Setelah itu bbm akan secara otomatis mendeteksi akun blackberry id anda dan tentunya semua kontak PIN di dalam BBM lama anda akan muncul secara otomatis tanpa perlu add satu persatu.

BACA JUGA :

Memindahkan Kontak BBM ke Android dengan Google Sync
  1. Untuk metode kedua ini pastikan anda harus mempunyai akun Gmail yang masih aktif
  2. Download dan install aplikasi GoogleSync kedalam ponsel lama anda
  3. Aktifkan aplikasi GoogleSync , masuk menu Option , masukkan akun Google/ Gmail anda
  4. Setelah itu kontak Pin BBM anda akan tersinkronisasi pada akun Google anda, jadi setelah anda masukkan akun Google ke Hp Android yang baru maka secara otomatis kontak anda akan berpindah.

Note :

Aplikasi Google Sync bisa anda download pada Browser bukan pada Toko Aplikasi

Demikian dulu postingan saya kali ini. Semoga Tutorial Cara Memindahkan Kontak BBM Ke Smartphone Android Terbaru dapat berguna bagi pengunjung semua. Silahkan mencoba pada android kesayangan anda dan jangan lupa nantikan tutorial-tutorial menarik selanjutnya. Terimakasih atas kunjungannya. Wassalam...

0 Response to "Tutorial Cara Memindahkan Kontak BBM Ke Smartphone Android Terbaru"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel